Apresiasi kami ucapkan kepada ibu-ibu yang berasal dari 17 kecamatan se-Sergai yang tampak semangat dan antusias mengikuti kegiatan kita pada hari ini,” ucap Ketua TP-PKK. |
SERGAI | Gracidanews.com - Berbagai upaya dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) untuk mewujudkan Sergai yang Religius. Di bulan suci Ramadan tahun ini pun menjadi momentum tepat untuk semakin meningkatkan usaha tersebut lewat serangkaian kegiatan religi yang digelar di Tanah Bertuah Negeri Beradat.
Salah satunya lewat pelaksanaan Majelis Taqlim Dambaan di Masjid Agung Sergai, Sei Rampah, Rabu (12/4/2023).
Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Sergai sekaligus Ketua Majelis Taqlim Dambaan, Ny. Hj. Rosmaida Saragih Darma Wijaya, yang hadir dalam kesempatan ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jamaah lintas unsur yang berkenan hadir dalam kegiatan Majelsi Taqlim kali ini.
“Apresiasi kami ucapkan kepada ibu-ibu yang berasal dari 17 kecamatan se-Sergai yang tampak semangat dan antusias mengikuti kegiatan kita pada hari ini,” ucap Ketua TP-PKK.(sopiyan)
EmoticonEmoticon